Alur Cerita Lengkap Meteor Garden
Alur Cerita Lengkap Meteor Garden – Film romantis pada masa kini sangat mudah untuk kita temukan di berbagai media. Film romantis sangat banyak di minati oleh penonton nya. Ada beberapa Film romantis dari Taiwan. Salah satu film romantis dari taiwan adalah Meteor Garden. Meteor Garden sangat booming pada masanya. Drama Romantis ini di perankan oleh beberapa aktor tampan dan aktris cantik.
Alur Cerita Meteor Garden
Meteor garden sendiri adalah drama yang berasal dari Taiwan. Bahkan drama romantis ini di perankan oleh Jarry Yan (Dao Ming Se); Vic Zhou ( Wa ce lei ); Ken Chu ( Si Men ); dan Vannes Wu ( Mei Zuo ). Ke empat bintang tampan ini berasal dari keluarga yang cukup kaya. Mereka membentu suatu grup di kampus mereka yang di sebut dengan F4. Bahkan tidak ada satu pun orang yang berani mencari masalah dengan ke empat orang ini terlebih Dao Ming Se. Sampai suatu hari mereka harus bertemu dengan seorang mahasiswi cantik bernama San Chai yang di perankan oleh Barbie Hsu. San Chai adalah sesok gadis yang periang, pekerja keras namun berasal dari keluarga yang miskin.
Suatu hari San chai harus berurusan dengan para anggota F4 ini, terutama Dao Ming Se. Hidup San Chai yang tenang berubah menjadi seperti roller coaster. Dao Ming Se sering mengerjai nya.
Seiring waktu berlalu Dao Ming Se mencintai San Chai. Sayang nya kisah cinta mereka berdua mendapat pertentangan besar dari keluarga Dao Ming Se. Dari sejumlah uang yang di tawarkan untuk San Chai sampai menjodohkan Dao Ming Se dengan perempuan berkelas pun di lakukan oleh ibu Dao Ming Se.Untuk semua permasalahan yang timbul dari keluarga Dao Ming Se teman – teman mereka pun ikut turut membantu memuluskan kisah percintaan mereka.
Selain itu teman – teman Dao Ming Se (Ace) juga menghubungi kakak nya untuk pulang ke Taiwan agar bersedia membujuk ibu Ace agar merestui hubungan Dao Ming Se dengan San Chai. Karna kuatnya cinta Dao Ming Se dan Sanchai, serta tulusnya niat teman – teman Ace untuk membantu San Chai dan Ace , akhirnya Dao Ming Se dan San Chai dapat bertemu kembali.
Deretan Pemain Meteor Garden
– Jerry Yan (Ace / Dao Ming Se )
– Vic Zhou ( Hua Ze Lei )
– Ken Chu ( Xi Men )
– Vanness Wu (Mei Zuo )
– Barbie Hsu